Tuesday, October 14, 2014

Antara Panser dan Tank

Agak tergelitik mendengar perdebatan antara perbedaan panser dan tank, ada yang mengatakan kalau panser menggunakan roda karet/ban sementara tank menggunakan penggerak rantai, sementara yang lain mengatakan tank kendaraan tempur dengan persenjataan berat sedangkan panser dengan senjata lebih ringan biasanya kaliber 40mm kebawah. Mendengar perdebatan itu akhirnya saya pun hanya diam aja karena juga gak begitu paham dengan perbedaan keduanya, kalau menurut saya malahan panser merupakan kendaraan lapis baja yang digunakan untuk mengangkut personel sedangkan tank merupakan kendaraan lapis baja dengan senjata berat. Jadi pada panser terdapat kabin untuk memuat personel sedangkan persenjataan tidak terlalu diutamakan, biasanya panser hanya dilengkapi dengan senjata kaliber sedang antara 12,7mm - 40mm.

Sedangkan tank kendaraan lapis baja dengan persenjaan berat, kualitas senjata sangat diutamakan. Pada tank juga biasanya tidak terdapat kabin untuk personel/ pasukan. Tank sudah digunakan dalam pertempuran semenjak perang dunia 1 pada tahun 1916. Kemudian pada perang dunia 2 Jerman menggunakan tank - tank kecil dengan sebutan "PANZER". Panzer (panser) Jerman ini kalah dalam menghadapai tank buatan Inggris dan tank buatan Uni Soviet. Kekalahan panzer menghadapi tank - tank lawan memaksa Jerman untuk mengembangkan pansernya, kemudian panser - panser Jerman berkembang dengan mempersenjatai dengan canon kaliber 75mm namun tetap mempertahankan bobotnya dibawah 20 ton. Dengan membenamkan canon 75mm tidak lantas panser - panser ini mampu menghadapi kedigdayaan tank milik Inggris maupun Uni Soviet. Dari segi persenjatan panser - panser Jerman ini masih kalah dengan tank musuh yang sudah menggunakan canon 85mm - 122mm, belum lagi kemampuan lapis baja panser juga tidak sebagus tank musuh. Dari kekelahan ini kemudian Jerman mengembangkan lagi kendaraan lapis bajanya, Jerman kemudian membuat tank pertamanya yang diberi nama PANTHER. Tank Pather ini persenjatai dengan canon 75mm namun memiliki lapis baja yang lebih baik, sedangkan bobotnya sendiri mencapai 45 ton. Kendala dari panther sendiri karena bobotnya yang berat membuatnya kurang lincah dimedan. Dibandingkan dengan tank milik Inggris dan Uni Soviet bobot panther tergolong paling berat, sementara persenjataan yang diusung tergolong kecil, coba bandingkan dengan tank IS-2 yang menggunakan canon 122mm hanya seberat 43 ton. Panzer/ panser pada medio perang dunia perang dunia ke 2 tidak dikenal dengan sebutan tank karena memang mempunyai sepecifik yang berbeda dengan tank pada umum, panser justru dikenal sebagai lawan tank karena pada masa itu berbagai modifikasi panser lebih mengedepankan pada persenjataan dari pada perlindungan lapis bajanya.

Di Indonesia
Di Indonesia istilah PANSER lebih familiar sebagai kendaraan angkut personel/ prajurit, specifikasi ini mengacu pada satuan yang ada di tubuh TNI. Di satuan yang ada di TNI saat ini khususnya Angkata Darat Batalyon Kavaleri dibagi menjadi tiga tipe yaitu ; Batalyon Kavaleri Panser, Batalyon Kavaleri Tank dan Batalyon Kavaleri Serbu. Apa yang membedakan dari ketiga satuan tersebut?? Batalyon Kavaleri Panser atau biasa disingkat Yonkav/Panser merupakan Batalyon yang memeliki kendaraan lapis baja jenis Panser, artinya satuan ini didukung dengan kendaraan lapis baja jenis angkut personel. Yonkav/Tank merupakan Batalyon yang memiliki kendaraan temput jenis Tank, seperti sekarang dengan adanya Tank Leopard, maka tank leopard masuk memperkuat Yonkav/Tank. Sedangkan Yonkav/Serbu merupakan Batalyon yang didukung dengan jenis panser dan tank. Dari perbedaan Satuan yang ada di tubuh TNI ini kiranya sangat jelas perbedaan antara PANSER dan TANK. Bahwa Panser merupakan kendaraan lapis baja yang dikhususkan (diutamakan) untuk angkut personel, sedangkan tank merupakan kendaraan lapis baja yang dikhususkan untuk memberika daya gempur. Kalau dilihat secara specifik secara garis besar Panser terdapat kabin untuk muat personel sementara persenjataan hanya untuk perlindungan, sedangkan tank lebih mengutamakan persenjataan, oleh karena itu tank umumnya memiliki canon yang cukup besar. Mungkin itu yang dapat penulis sampaikan untuk membedakan antara panser dan tank.

4 comments:

  1. Tapi kalo menurut saya, PANSER itu kendaraan yang sering digunakan untuk mengangkut prajurit yang ingin memasuki medan tempur saat perang sudah dimulai, PANSER juga menggunakan ban sebagai roda mungkin tujuannya agar mempercepat laju PANSER. Sedangkan TANK adalah kendaraan lapis baja yang dapat mengangkut 1-3 prajurit yang bertujuan menyerang para musuh dengan cepat, maka dari itu TANK sangat memperhatikan senjata yang dibawa. TANK menggunakan roda rantai agar saat di dalam medan pertempuran tidak terjadi ban bocor:v sehingga di ganti dengan ban rantai.

    Sekian pendapat saya:)

    ReplyDelete
  2. Mengapa ada panser roda karet dan rantai? Apa beda fungsinya?

    ReplyDelete

untuk koment silakan bebas yang penting tidak mengandung SARA