Monday, January 10, 2011

12 LANGKAH PENGENDALIAN STRES

  Stres merupakan fenomena kehidupan manusia dimana sinergi dan harmoni antara pikiran/cipta, perasaan/emosi dan kemauan/karsa memunculkan suatu manisfestasi berupa perilaku manusia. Dijaman yang serba modern ini kebutuhan manusia cenderung meningkat, keinginan-keinginnan yang beraneka ragam terus menghasut padahal tidak semua keinginan itu dapat dipenuhi. Akibatnya manusia gampang sekali terjangkit penyakit stres. Fenomena ini lebih besar terjadi di daerah perkotaan ketimbang daerah pedesaan. Banyak faktor yang dapat menyebabkan terjadinya stres antara lain : faktor lingkungan, faktor ekonomi, faktor pekerjaan dan lain sebagainya.

Ciri-ciri Jiwa Sehat
  • Merasa senang terhadap dirinya serta mampu menghadapi situasi, mampu mengatasi kekecewaan dalam hidup. Puas dengan kehidupan sehari-hari, mempunyaiharga diri yang wajar, menilai dirinya secara realistis, tidak berlebihan dan tidak pula merendahkan.
  • Merasa nyaman berhubungan dengan orang lain serta mampu mencintai orang lain. Dapat menghargai pendapat orang lain yang berbeda, merasa bagian dari suatu kelompok, tidak "mengakali" orang lain dan juga tidak membiarkan orang lain "mengakali" dirinya.
  • Mampu memenuhi tuntutan hidup serta menetapkan tujuan hidup yang realistis, mampu mengambil keputusan, mampu menerima tanggung jawab, mampu merancang masa depan, dapat menerima ide dan pengalaman baru dan puas dengan pekerjaannya.
DETEKSI DINI
   Timbulnya  perubahan perilaku : munculnya perilaku yang lain dari biasanya, menyipang dari perilaku yang normal. Adanya keluhan atau penderitaan yang bersangkutan tanpa sebab yang jelas berupa : gangguan tidur, kecemasan tanpa sebab yang jelas, rasa takut yang berlebihan, tidak  bisa berkonsentrasi, sering melamun, mimpi buruk dan lain lain.

12 LANGKAH PENGENDALIAN
  • Merencanakan masa depan dengan baik, belajar hidup tertib dan teratur serta menggunakan waktu sebaik-baiknya.
  • Menghindari membuat beberapa perubahan besar dalam waktu yang bersamaan.
  • Menerima diri sendiri sebagaimana adanya.
  • Menerima lingkungan sebagaimana adanya.
  • Berbuat sesuai kemampuan dan minat.
  • Membuat keputusan yang bijaksana.
  • Berpikir positif.
  • Membicarakan persoalan yang dihadapi dengan orang lain yang dapat dipercaya.
  • Memelihara kesehatan diri sendiri.
  • Membina persahabatan dengan orang lain.
  • Meluangkan waktu untuk diri sendiri : jika merasa tegang dan letih perlu istirahat atau rekreasi.
  • Melakukan relaksasi selama 10-15 menit setiap hari untuk mengendorkan ketegangan otot yang diakibatkan oleh stres.

No comments:

Post a Comment

untuk koment silakan bebas yang penting tidak mengandung SARA